Sumber Gambar: https//www.pexels.com/photo/airport-bank-board-business-534216/
Salah satu cara paling efektif untuk menghasilkan side income adalah melakukan investasi. Terlebih, saat ini banyak aplikasi investasi yang memudahkan Anda, sekalipun investor pemula. Kegiatan investasi dapat memberikan penghasilan tambahan secara konsisten apabila Anda menerapkan strategi yang benar.
Sayangnya, banyak sekali dari kita yang masih kurang optimal dalam memanfaatkan aplikasi investasi. Dalam kasus lain, juga banyak para investor yang melakukan berbagai kesalahan sehingga tidak memperoleh profit dan berakhir rugi.
Kesalahan ini juga bisa diakibatkan oleh berbagai permasalahan seperti tidak memperhitungkan profit risiko, hanya mengikuti trend, salah memprediksi harga pasar bahkan bisa karena aplikasi investasi itu sendiri yang tidak bisa bekerja secara optimal. Maka dari itu, sebelum berinvestasi pastikan Anda telah memilih aplikasi investasi terpercaya.
Inilah 5 Kesalahan Penggunaan Aplikasi Investasi
Pada dasarnya dalam dunia investasi tidak ada jaminan bahwa selalu ada profit atau selalu rugi pada setiap investasi yang dilakukan.
Itulah sebabnya, juga ada investor yang gagal meraih profit dan disisi lain meraih keuntungan yang begitu besar. Oleh karena itu, perlu diingat bahwa ada berbagai faktor penyebab keberhasilan maupun kegagalan dalam berinvestasi.
Umumnya, kegagalan dalam meraih profit ini karena pengetahuan dan pengalaman yang minim dalam dunia investasi. Selain itu, ada berbagai investasi ilegal atau bodong sehingga menyebabkan seseorang selalu merugi. Pada kasus lain juga disebabkan oleh aplikasi investasi yang tidak bekerja optimal.
Berikut ini berbagai kesalahan yang sering dilakukan investor saat berinvestasi.
Berinvestasi Tanpa Dasar Pengetahuan
Kesalahan yang sering sekali dilakukan oleh para investor yakni terlalu yakin dan tidak mau belajar lebih terkait strategi berinvestasi.
Bagi investor pemula, pengetahuan merupakan bekal yang penting untuk meminimalisir resiko yang muncul. Investasi hanya bermodalkan keyakinan atau mengikuti trend sudah jelas merupakan kesalahan fatal.
Ada banyak sekali platform di internet yang menyediakan pengetahuan dalam berinvestasi. Bahkan, Anda diwajibkan memilih aplikasi investasi terpercaya untuk meminimalisir kesalahan. Anda juga bisa mempelajari seputar investasi apabila menggunakan aplikasi investasi yang legal.
Tidak Melakukan Kalkulasi Profit dan Resiko
Kesalahan investor berikutnya yang sering ditemui adalah kurangnya pertimbangan dan kalkulasi yang matang terkait profit dan resiko yang muncul. Permasalahan seperti ini umumnya dialami oleh investor pemula yang kurang berbekal pengetahuan dan pengalaman.
Kesalahan ini juga dapat berangkat dari keinginan yang terlalu besar dalam memperoleh profit sehingga mengabaikan faktor resiko yang timbul. Apabila Anda tidak melakukan evaluasi terhadap resiko ini secara terus menerus tentu akan membuat Anda terperosok dalam kerugian yang besar.
Mengikuti Trend Tanpa Pertimbangan
Sebagai orang yang memiliki sifat fomo atau selalu mengikuti trend yang sedang berkembang tanpa melakukan pertimbangan.
Inilah yang menjadi salah satu kesalahan yang sering timbul pada investor pemula. Sifat fomo yang tidak terkendali ini bisa mengantarkan Anda menuju kerugian yang fatal.
Apabila memang sedang trend, maka Anda juga harus mempertimbangkan berbagai hal sebelum memutuskan berinvestasi seperti tujuan investasi, budget yang akan digunakan, hingga strategi yang dibutuhkan. Dengan berbekal pengetahuan dasar minimal dapat meminimalisir resiko kerugian.
Tidak Melakukan Diversifikasi Investasi
Kesalahan fatal lainnya yang dilakukan seorang investor, yakni menempatkan seluruh uang yang dimiliki pada satu jenis instrumen investasi saja. Padahal, apabila terjadi kebangkrutan maka seluruh uang Anda akan hilang semuanya.
Maka dari itu, sebaiknya lakukan strategi diversifikasi investasi untuk mengamankan keuangan Anda. Terlebih, saat ini terdapat aplikasi investasi terpercaya yang menyediakan berbagai instrumen investasi dalam satu aplikasi saja.
Anda perlu menempatkan uang tersebut pada beberapa jenis instrumen investasi untuk membagi risiko yang ditimbulkan. Sehingga, apabila terjadi kerugian tidak akan terlalu besar dan masih bisa dikendalikan. Selain itu, Anda juga bisa memilih instrumen investasi mana yang memberikan profit yang besar dan minim resiko.
Terlalu Fokus Pada Keuntungan Jangka Panjang
Ini merupakan kesalahan umum yang biasanya dilakukan investor pemula yakni terlalu fokus untuk meraup keuntungan jangka panjang. Padahal, keuntungan jangka panjang ini memerlukan waktu yang cukup lama dalam berinvestasi.
Selain itu, tentu juga dipengaruhi oleh time horizon masing-masing instrumen investasi yang Anda jalankan. Maka, ketika Anda mulai berinvestasi sebaiknya fokuslah pada profit jangka pendek terlebih dahulu.
Investasi Aman dan Terpercaya dengan Aplikasi Investasi
Meskipun pemula sekalipun, memperoleh profit dari investasi kini bukanlah impian semata apabila Anda memulainya sekarang.
Tentu, hal ini akan tercapai apabila Anda mau mempelajari strategi berinvestasi dan tepat dalam memilih aplikasi investasi yang akan digunakan. Pasalnya, kedua hal tersebut memberikan pengaruh yang besar.
Anda dapat berinvestasi menggunakan aplikasi investasi terpercaya di Indonesia yakni digibank by DBS. Aplikasi investasi ini akan memberikan kemudahan bagi investor pemula untuk berinvestasi karena fitur-fitur di dalamnya sangat mudah dipahami. Adapun keunggulan lain yang bisa Anda rasakan ketika berinvestasi di Aplikasi digibank by DBS, yakni
- Transaksi lengkap, mudah, dan terjamin aman.
- Tersedia produk asuransi dan ada lebih dari 150 pilihan produk investasi.
- Ada penawaran kartu kredit dan pinjaman yang approvalnya 60 detik
Investasi memang salah satu cara untuk menghasilkan passive income. Namun, apabila Anda masih baru dalam hal investasi, Anda perlu berhati-hati karena berinvestasi bukanlah sesuatu tanpa risiko. Satu keputusan menyimpang saja bisa mengakibatkan uang yang diinvestasikan lenyap merugi.
Dan perlu diingat, jangan pernah menginvestasikan nominal uang yang Anda sendiri tidak siap kehilangannya. Maka dari itu, ada baiknya seimbangkan keuntungan dengan risiko setiap kali Anda berinvestasi.
Dalam hal ini, tidak ada salahnya mulai mempelajari fitur-fitur aplikasi yang ditawarkan oleh digibank by DBS. Tak lain tujuannya supaya Anda bisa berinvestasi dengan mudah, aman dan cepat. Jika Anda tertarik untuk mengetahui detail produk yang ditawarkan, serta keunggulan lain di digibank by DBS, silakan cek di link berikut ini https://www.dbs.id/digibank/id/id/default.page