Cara Mudah untuk Memesan Layanan Dokter Datang ke Rumah, Berobat Jadi Makin Praktis

  • IsengNulis
  • Nov 03, 2021
Layanan Dokter Datang ke Rumah

Sebagian besar diantara Anda mungkin yang sedang sakit saat ini mungkin enggan untuk datang ke rumah sakit secara langsung bukan. Apalagi di masa pandemi Covid-19, karena fasilitas kesehatan menjadi tempat yang paling riskan dalam menularkan penyakit Covid-19. Sehingga lebih memilih untuk menggunakan layanan dokter datang ke rumah dibandingkan harus datang ke rumah sakit. Meskipun mungkin biaya yang harus Anda keluarkan untuk layanan yang satu ini lebih mahal. hanya saja sebenarnya ada lebih banyak keuntungan yang dapat dirasakan.

Dengan mendatangkan dokter ke rumah maka Anda tidak perlu lagi khawatir mengenai antrian panjang jika harus berobat ke rumah sakit secara langsung, ditambah lagi waktu yang ada bisa digunakan untuk beristirahat, tidak perlu capek-capek menunggu di rumah sakit bukan. Untuk beberapa kondisi kesehatan tertentu seperti lumpuh juga kurang praktis jika harus membawa kesana-kesini untuk berobat, cukup di rumah saja maka nantinya dokter yang akan datang ke tempat Anda.

Lalu bagaimana caranya untuk memesan atau menggunakan layanan dokter datang ke rumah ini? sebenarnya sangat mudah berikut yang dapat Anda lakukan, yaitu:

  1. Download aplikasi Aido Health, tidak banyak aplikasi kesehatan yang menawarkan fasilitas atau layanan yang memungkinkan dokter untuk mau datang ke rumah pasien. Namun berbeda dengan Aido Health ini dimana mereka memang punya fitur tersebut. aplikasi dari Aido Health ini sendiri bisa dengan mudah Anda download lewat Playstore bagi pengguna Android dan juga lewat Appstore untuk Anda yang menggunakan iOS.
  2. Daftarkan diri terlebih dahulu, sebelum menggunakannya maka Anda dapat mendaftarkan diri terlebih dahulu, cukup dengan mengandalkan nomor ponsel saja, nantinya akan mempermudah ketika akan menggunakan fitur-fitur yang ada didalamnya.
  3. Pilih layanan kunjungan dokter, masuk ke menu utama setelah itu Anda dapat memilih layanan kunjungan dokter, ini adalah layanan khusus untuk yang ingin mendapatkan pemeriksaan dokter di rumah, dokter yang akan datang ke tempat Anda.
  4. Lakukan penjadwalan, yaitu tanggal seta waktunya, jangan sampai lupa untuk memilih penjadwalan yang sesuai, karena pada dasarnya dokter yang bertugas juga memiliki banyak jadwal di tempat lainnya, sehingga Anda juga harus menyesuaikan diri dengan waktu senggang mereka.
  5. Cek terlebih dahulu informasi terkait dengan biaya yang harus dibayarkan jika Anda setuju, mengingat untuk informasi seputar tarif atau biaya ini pada dasarnya juga berbeda-beda, di Aido Health ini informasi tarif memang transparan, tak ada pungutan biaya tambahan sehingga nantinya Anda akan jauh lebih aman. Setelah itu dapat melakukan pembayaran secara cashless lewat aplikasi dari Aido Health tersebut, jadi semakin mudah.
  6. Tunggu kedatangan dokter, sambil menunggu jadwal pemeriksaan atau dokter datang ke rumah, maka nantinya Anda dapat beristirahat di rumah saja tanpa perlu kemana-mana.

Mengapa pilih Aido Health? Karena memang ada banyak sekali kelebihannya, diantaranya adalah aplikasi yang satu ini sudah didukung oleh lebih dari 1000 tenaga kesehatan dalam berbagai jenis mulai diantaranya adalah dokter, perawat, fisioterapis dan masih banyak lagi. Belum lagi dengan rumah sakit serta klinik-klinik terpilih yang juga bekerjasama dengan mereka. Dengan jaringan rumah sakit yang luas jika nantinya Anda membutuhkan pengobatan secara berkelanjutan juga akan jauh lebih mudah bukan. Setelah menjalani pemeriksaan disini maka nantinya rekam medis Anda juga sudah tercatat di rumah sakit maupun klinik kesehatan yang bersangkutan.

Related Post :